Sabtu, 17 Mei 2008

INDONESIA GAGAL KE FINAL THOMAS CUP 2008

Tim Indonesia gagal maju ke final Piala Thomas setelah dikandaskan Korea Selatan 3-0 di babak semifinal di Jakarta, Jumat malam. Dengan kemenangan ini, Korea Selatan akan berhadapan dengan Cina di final pada hari Minggu. Sebelumnya, Cina mengalahkan Malaysia 3-2, meski pemaing tunggal andalan Cina dikalahkan Lee Chong Wei.

Pemain peringkat enam dunia Sony Dwi Kuncoro harus mengakui keunggulan juara Asia Park Sung-Hwan dalam tiga set. Sedangkan, Jung Jae-Sung and Lee Yong-Dae mengalahkan pasangan ganda Indonesia Markis Kido dan Hendra Setiawan. Satu-satunya harapan bagi Indonesia kemudian tertumpu pada pemegang medali emas di Olimpiade Athena, Taufik Hidayat. Namun, Taufik akhirnya dikalahkan Lee Hyun-Il.

Dengan demikian, penampilan buruk Taufik ini melengkapi kegagalan Indonesia yang tentu saja sangat menyesakkan. Bagaimana tidak, impian untuk masuk ke final harus dikubur dalam-dalam, lantaran kalah dengan skor sangat mencolok, 0-3.

TIM UBER KE FINAL

Sementara itu, sehari sebelumnya tim putri Indonesia maju ke final Piala Uber di Jakarta setelah mengalahkan tim Jerman 3-1. Di nomor tunggal, Maria Kristin Yulianti kalah dari Xu Huaiwen 22-20 21-15. Namun Adriyanti Firdasari menang atas Juliane Schenk 21-16 22-20 dan Pia Zebadiah mengalahkan Karin Schnaase 21-7 21-16.

Indonesia juga mencetak angka dari partai ganda, setelah Greysia Polii/Jo Novita menang atas Birgit Overzier/Kathrin Piotrowski 21-9 21-13. Di final pada hari Sabtu, Indonesia akan bertemu tim tangguh Cina, yang lolos dari semi-final setelah menundukkan Korea Selatan 3-1.

Di tunggal, Xie Xingfang nengalahkan Hwang Hye-youn 21-9 21-19. Sementara Lu Lan menang atas Jang Soo-young 21-9 21-12. Salah satu pasangan putri Cina, Yang Wei/Zhang Jiewen kalah dari Lee Kyung-won/Lee Hyo-jung 21-14 17-21 18-21. Namun ganda lainnya, Zhang Yawen/Wei Yili berhasil menundukkan Kim Min-jung/Ha Jung-eun 21-19 21-8.

Tidak ada komentar: